Berwisata adalah suatu kegiatan yang paling ditunggu oleh kebanyakan orang. Di mana dengan liburan, orang bisa beristirahat sejenak dari kesibukan dan tugas sehari-hari.
Tentu saja kita tahu bahwa di Indonesia sendiri ada banyak sekali tempat wisata. Adapun salah satu daerah yang cukup populer adalah Bali. Ya, Bali memang terkenal sebagai surga wisata. Terbukti, Bali tidak pernah sepi dari kunjungan para wisatawan yang datang.
Ketika liburan, tentu kita tidak hanya mengunjungi tempat wisatanya saja. Tapi juga mencoba mencicipi makanan khas yang ada. Begitu pula ketika berlibur ke Pulau Bali, ada begitu banyak kuliner khas, salah satunya adalah Tipat Blayag.
Table of Contents
Apa itu tipat blayag
Tipat blayag merupakan salah satu jenis makanan khas dari Buleleng, Pulau Bali. Makanan ini sekilas terlihat mirip seperti gado – gado atau pecel, tapi tentu tidak sama karena ada beberapa perbedaan.
Perbedaan antara tipat blayag dengan gado-gado
Ada beberapa hal yang membedakan antara tipat blayag dengan gado-gado atau pecel. Adapun perbedaannya sebagai berikut.
- Jika pecel atau gado-gado menggunakan saus kacang dengan kumpulan sayuran hijau, berbeda dengan tipat blayag yang di dalamnya berisi taoge, urap sayuran, suwiran ayam, kacang tanah goreng.
- Jika pacel biasanya disiram dengan saus kacang yang telah halus, berbeda dengan tipat blayag yang disiram dengan kuah ayam nyat-nyat.
- Selain itu bila kita mengonsumsi pecel atau gado-gado akan mendapatkan toping berupa taburan daun bawang goreng dan kerupuk. Namun pada tipat blayag akan diberikan toping berupa telur rebus, bawang goreng, dan juga peyek.
Bahan-bahan dari tipat blayag
Karena rasanya yang enak pasti sebagian orang merasa tertarik untuk membuat sendiri di rumah. Dan kami akan membagikan resep untuk membuat tipat blayag, yuk disimak.
BAHAN :
- 1/2 ekor ayam kampung
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula
- 1 liter air
- 1 sdt Merica Bubuk
- 1 sdt Bumbu instan Sop Rasa Ayam
BUMBU DIHALUSKAN :
- 3 buah bawang putih
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt kunyit Bubuk
- 1 sdt ketumbar Bubuk
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 2 cm kencur
- 1 sdt terasi udang
BAHAN PELENGKAP :
- 250 ml minyak goreng
- 75 gram tepung beras (larutkan dengan 100 ml air)
- 4 buah lontong
- 200 gram urap-urap sayuran
- 100 gram kacang kedelai, goreng garing
- 100 gram serundeng pedas
Harga tipat blayag
Untuk kamu yang ingin mencoba dan mencicipi tipat blayag, kamu bisa membelinya di warung sekitaran yang ada di Bali dengan harga 10 ribu rupiah saja.